You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Saluran di RW 02 Kelurahan Cilandak Barat Dikuras
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Kapasitas Saluran Air di RW 02 Cilandak Barat Ditambah

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Selatan menguras saluran air di Jalan Intan Ujung hingga Jalan Haji Anwar RW 02, Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak. Pengurasan dilakukan untuk menambah kapasitas daya tampung air sekaligus meminimalisir potensi genangan saat hujan deras.

Alhamdulillah pengaduan warga direspons cepat petugas

Kepala Satpel SDA Kecamatan Cilandak, Yansori mengatakan, pengurasan yang dilakukan di jalan tersebut sepanjang 250 meter dan melintasi Jalan Intan Ujung di RT 03/02 serta Jalan Haji Anwar di RT 04/02.

“Pengurasan dilakukan karena sedimen lumpurnya sudah cukup tebal. Pengurasan dilakukan menindaklanjuti permintaan warga,” ujar Yansori, Selasa (10/1).

Pengurasan Saluran Phb Surabaya Kelar Awal Januari

Pengurasan saluran dengan lebar 100 sentimeter, tinggi 120 sentimeter dengan kedalaman 40 sentimeter ini sudah dilakukan sejak 1 Januari 2023, oleh enam personel Sudin SDA Jakarta Selatan. Pengerjaan dilakukan dengan cara manual dan ditargetkan akan rampung dalam waktu satu bulan.

“Setelah dikuras, saat musim hujan air akan lancar mengalir dalam saluran sehingga bisa meminimalisir potensi genangan di kawasan itu,” katanya.

Muhammad Fajri (37), warga RT 03/02, Kelurahan Cilandak Barat, mengapresiasi respons cepat petugas untuk melakukan pengurasan saluran air di tempat tinggalnya.

“Alhamdulillah pengaduan warga direspons cepat petugas. Kami mengucapkan terima kasih atas pengurasan saluran yang dilakukan,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1701 personFolmer
  2. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1128 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye995 personFakhrizal Fakhri
  4. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye939 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye871 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik